DANA PENSIUN PERSIAPKAN MULAI DARI SEKARANG
Dana Pensiun : Persiapkan Mulai dari Sekarang! Usia yang semakin bertambah bukan hanya menggerus daya tahan tubuh, tetapi juga berpengaruh terhadap laju produktivitas seseorang. Tanpa disadari, masa pensiun sudah di depan mata. Ketika masa itu tiba, Anda tidak lagi bekerja, tidak lagi berpenghasilan dan kehilangan sumber pendapatan utama. Status Anda pun berganti dari pekerja menjadi seorang pensiunan. Kondisi umum di masyarakat, banyak pensiunan yang kehidupannya belum sejahtera. Tak jarang, mereka hanya pasrah dan mengandalkan “belas kasihan” dari sanak saudara, dan anak-anaknya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya di masa pensiun. Sementara pensiunan yang lainnya terus memikirkan cara memenuhi kebutuhan pangan dan pokok dengan terus mencari pekerjaan dan bekerja hingga akhir hayatnya. Pertanyaan yang kerap muncul, apakah masa pensiun seseram itu? Belum tentu. Faktanya, ada juga para pensiunan yang merasa bahagia dengan kehidupannya setelah lepas mengabdi pada perusahaan maupu...