MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS MELALUI CARA BERPIKIR POSITIF
Meningkatkan Produktivitas Melalui Cara Berpikir Positif Ini Setiap perusahaan tentu ingin karyawannya memiliki produktivitas yang maksimal. Semakin tinggi produktivitas karyawannya, maka keuntungan yang diperoleh perusahaan juga bisa semakin banyak. Tentu, produktivitas yang diinginkan disertai dengan minimnya kecelakaan maupun kesalahan dalam bekerja. Produktivitas setiap orang tentu berbeda-beda. Adanya banyak hal yang mempengaruhi produktivitas seseorang, contohnya adalah perasaan yang sedang dialami. Perasaan atau suasana hati sangat mempengaruhi mood seseorang. Mood sangat mempengaruhi kualitas kerja para karyawan. Oleh sebab itu, mood karyawan harus tetap dijaga. Salah satu caranya adalah dengan senantiasa berpikiran positif. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai langkah apa saja yang bisa dilakukan agar produktivitas kerja bisa maksimal setiap harinya. 1. Bersyukur untuk Setiap Aspek Hidup Dalam hidup, ada banyak aspek yang bisa membuat Anda merasa bersy...