ACARA PERGANTIAN TAHUN DARI 2019 KE 2020 SESAMA REKAN KERJA

Kamu akan melewati pergantian tahun dari 2019 ke 2020. Disini kami menceritakan acara menyambut tahun baru dari 2019 ke 2020 khususnya karyawan atau rekan kerja  Perusahaan Daerah Air Minum #PDAM# Tirta Khatulistiwa Unit Instalasi Pengolahan Air #IPA# Parit Mayor Pontianak Timur. Tidak luput pula menyambut pergantian tahun baru karyawan PDAM IPA Parit Mayor juga mengadakan silaturahmi sesama keluarga karyawan dengan isi acara masak menu makanan seperti bakar ayam dan ikan dan lain-lainnya, ya pasti maknyus dinikmati bersama.


Kalau diluar sana banyak juga keseruan yang biasa orang-orang lakukan untuk menyambut momen pergantian tahun baru. Ada yang memanfaatkannya untuk berlibur, ada pula yang menggunakannya untuk berkumpul bersama teman, rekan kerja, ataupun keluarga tercinta.




Menyambut Tahun Baru 2020 perasaan bahagia pastinya bisa membuat pergantian tahun semakin berkesan. Meski pada tahun yang akan datang beban dan tuntutan hidup semakin bertambah, jangan sampai hal itu menjadikan kamu tak bersemangat. Kamu harus memiliki resolusi sebagai target dan motivasi di tahun baru.



Dengan demikian hari-harimu ke depan bisa lebih produktif untuk dapat mencapai semua harapan dan cita-cita.Selain mengikhlaskan semua hal yang belum tercapai pada 2019, kamu juga harus menjalani kehidupan 2020 dengan penuh semangat. Tularkan energi positifmu ke semua orang-orang di sekitarmu.

Salah satunya dengan memberikan kata-kata ucapan tahun baru. Biar tidak monoton dan membosankan, kamu bisa mengucapkannya dalam Bahasa Indonesia. Memberikan ucapan kata-kata tahun baru ini bisa kepada siapa saja, baik teman, pasangan, sahabat, saudara ataupun keluarga.




Kata-kata Mutiara Terbaik untuk Ucapan Selamat Tahun Baru 2020 di Medsos dan WhatsApp

Kamu juga bisa menggunakan kata-kata mutiara itu sebagai ucapan selamat tahun baru untuk sahabat dan orang terkasih baik itu di media sosial maupun melalui WhatsApp.

Bila masih bingung merangkai kata, sptirtadharma.blogspot.com memberikan kutipan dari berbagai sumber, ucapan selamat tahun baru 2020 dengan kata-kata mutiara dan puitis, dalam bahasa Indonesia.

1. Hari berganti, Bulan berganti, Tahun pun berganti. Tahun baru dan tentunya selalu disertai harapan yang baru dengan semangat yang baru. Selamat Tahun Baru 2020

2. Kita tidak akan bisa mengendalikan angin saat berlayar, tapi kita bisa menyesuaikan layarnya. Selamat berlayar, dan selamat menjemput takdir di tahun baru 2020 ini

3. Jangan sesali masa lalu, jangan mengkhawatirkan masa depan karena selalu ada harapan dan kemungkinan terbaik untuk awal yang baru. Karena tidak ada kata terlambat untuk memulai berbuat baik

4. Hadiah terbaik untuk mengawali tahun baru 2020 ini adalah hadiah yang kita berikan atas pencapaian diri yang selama ini kita lakukan. Jangan lupa pula untuk selalu bersyukur dan berserah diri

5. Selalu ada harapan dan jawaban atas segala impian. Selamat tahun baru 2020 untuk para pemimpi

6. Mari melangkah dengan semangat yang lebih menggelora dan tekad yang lebih membaja dalam mengawali tahun 2019 yang penuh makna.

7. Bukanlah tentang tahun baru 2020 yang penting, namun kesadaran diri serta hati yang senantiasa mengoreksi akan setiap kesalahan untuk lebih baik lagi

8. Jadilah cahaya dalam balutan kegelapan yang kelam, jadilah inspirasi yang mampu memberikan pencerahan. Selamat tahun baru 2020!

9. Biarkan yang lalu menjadi kenangan dan pengalaman, karena masa depan masih menanti perjuangan dan kemantapan diri kita

10. Aku selalu berharap semoga cahaya kedamaian senantiasa menyinari hatimu, kesuksesan selalu menyertaimu, dan kebahagiaan akan datang menjawab doa-doa mu di awal tahun 2020 ini. Baca juga : Pikirkan-dari-sekarang-ini-tujuh-usaha

Related Posts



Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini? Klik...

Comments

Kirim E-mail anda dapatkan artikel berlangganan gratis....

Enter your email address:

DELIVERED BY sptirtadharma.net ||| 🔔E-mail : pdamsptd86@gmail.com

🔝POPULAR POST

ENAM CIRI CIRI BOS PELIT TINGKAT DEWA

RESIKO PETUGAS PDAM TERHADAP PELANGGAN

SEJARAH PERKEMBANGAN DEMOKRASI DIBARAT

EMPAT TIPS TIDAK MUDAH DIADU DOMBA REKAN KERJA DIKANTOR

MEMBUAT RUTE BACA METER DAN TIPS AGAR TAHU TOTAL PEMAKAIAN

FOLLOWERS